Senin, 05 Mei 2014

Rahasia agar Hubungan Asmara Langgeng



Setiap pasangan kekasih pasti menginginkan hubungan asmara mereka bisa langgeng dan awet hingga akhirnya menikah.  Tapi kadang-kadang hal tersebut sering terlupakan, terutama ketika sedang mendapatkan masalah. Apalagi kalau emosi sudah menyelusup, dan ditambah lagi tidak bisa mengendalikan diri, bisa-bisa jadi perang dunia ke-3 yang ujung-ujungnya putus. Tapi lain hal kalau suatu hubungan nggak pernah ada masalah, itu justru kurang asyik (bukannya harus cari-cari masalah nih). Karena, ketika kamu berhasil menyelesaikan permasalahan tersebut, itu bisa mempererat hubungan kamu dengan si dia. Dalam proses pacaran memang tidak ada yang mulus.Setiap hubungan pasti memiliki tantangan sendiri.

Berikut ini rahasia agar hubungan asmara tetap langgeng hingga menikah :
1. Bertemanlah dengan Kekasih
Dalam menjalani hubungan asmara bukan berarti harus selalu serius. Jadilah teman yang baik untuknya. Mendengarkan segala keluh kesahnya, mengusahakan selalu ada untuknya, bercanda layaknya teman dan tidak mudah ngambek. Ini akan menciptakan hubungan yang nyaman dan si dia akan 'betah' pacaran dengan Anda.

2. Jangan Pernah Selingkuh
Perselingkuhan sangat menyakitkan. Sekali disakiti, hubungan tidak akan lagi sama. Untuk itu, jangan memulai bermain hati dengan pria lain. Jadilah orang yang setia, maka hubungan akan berjalan mulus.

3. Spontanitas
Ketika hubungan terlalu terencana, maka akan lebih cepat membosankan. Sesekali buatlah tindakan spontan. Misalnya, tiba-tiba mengajak si dia liburan di hari itu juga atau menjemputnya untuk menonton pertandingan olahraga favoritnya. Tindakan kecil ini bisa membuatnya senang.

4. Sempatkanlah Bertemu dan Buat Waktu Berkualitas
Sesibuk apapun Anda dan pasangan, sempatkanlah bertemu minimal seminggu sekali. Saat bertemu buatlah waktu yang berkulualitas. Pertemuan sangat penting untuk membuat hubungan semakin dekat dan kuat. Lalu, bagaimana bila menjalani long distance relationship (LDR)? Setidaknya berkabarlah setiap hari dan trencanakan pertemuan setiap beberapa bulan sekali.

5. Buat Komitmen
Buatlah komitmen dengannya. Pastikan bila masing-masing dari Anda tidak akan mendua. Selain itu bicarakan bagaiamana cara menyelesaikan masalah dengan baik. Dengan begitu, ketika ada masalah di depan mata setidaknya Anda pernah membicarakan bagaimana menyelesaikan masalah. Selain itu rencanakan kapan Anda dan si dia akan menikah. Tidak peduli setahun, dua tahu atau tiga tahun lagi. Setidaknya Anda dan dia bisa saling berkomitmen dan memiliki tujuan akhir.

Sifat-sifat yang harus dihindari agar tidak sering terjadi pertengkaran dengan si dia :
Egois
Siapapun mempunyai sifat egois. Tapi, kadar/levelnya berbeda-beda. Kalau sifat egois ini keterlaluan, maka ini bisa menjadi suatu penyebab antara kamu dan dia jadi ribut. Ingat bahwa hubungan yang sedang kamu jalin bukan untuk diri kamu sendiri, tetapi untuk kamu dan dia. Dalam kondisi tertentu, ‘mengalah’ adalah hal yang terbaik. 

Cemburu
Ketika kamu sedang melihat si dia dengan cewek/cowok lain, jangan langsung naik pitam! Kalaupun kamu cemburu, tanyakan secara baik-baik siapa orang tersebut. Setelah kamu menanyakan mengenai hal tersebut, nggak ada salahnya berterus terang, “Say.., aku tadi jealous banget ngeliat kamu jalan sama cowok/cewek tadi. Tadi itu siapa ya..?”. Sekedar untuk memperlihatkan rasa sayang kamu, wajar kan kalau kamu bilang bahwa kamu merasa cemburu ketika melihat si dia jalan sama orang tersebut. 

Tertutup
Kalau kamu suka memendam suatu perasaan yang sebenarnya harus kamu katakan, ya katakan saja. Cobalah untuk terbuka. Ceritakan hal-hal yang kamu rasakan. Mungkin kamu ada suatu pertanyaan, rasa curiga, atau mungkin ada sesuatu hal dimana kamu ingin melibatkan si dia. Dengan selalu berbicara terbuka bisa menciptakan perasaan saling pengertian. Dan juga dengan keterbukaan si dia bisa mengerti keadaan kamu yang sebenarnya.

Kurang perhatian
Kurang perhatian karena sibuk harus menyelesaikan tugas, atau sibuk dengan pekerjaan yang harus segera diselesaikan, itu adalah sebuah keharusan!. Tapi jangan mentang-mentang sibuk, kamu melupakan dia. Sekarang kan jaman sudah canggih, jadi sms kek, atau telfon dia. Dengan itu kamu dapat menghilangkan rasa curiga, perasaan negatif thinking, dan juga sekaligus mengurangi rasa kangen. Buktikan bahwa kamu masih care sama dia.

Suka main Api
Kalau kamu ingin hubungan kamu dan dia baik-baik saja, jangan suka main api! Main api bisa menyebabkan kamu main hati sama cewek/cowok lain, yang akhirnya menyebabkan hal-hal yang tidak pernah kamu duga sebelumnya. Selain itu, ini juga dapat melindungi kamu agar terhindar dari image ‘mata keranjang’, dan juga agar si dia tidak beranggapan bahwa ternyata hubungan kamu dan dia ‘tidak serius’. Ingat, Api kecil menjadi kawan, tapi kalau sudah besar jadi lawan lho!

Pembosan
Setiap hubungan pasti akan terfikirkan mengenai masalah yang satu ini. Selain itu rasa bosan kadang-kadang menjadi sebuah ketakutan diantara kamu dan dia, apalagi kalau kamu sedang berada dalam sebuah hubungan yang serius. Maka dari itu, sedikit banyaknya kamu punya cara tersendiri bagaimana caranya agar tidak bosan. Misalnya, sesekali coba jalan-jalan sama pacar kamu ke tempat yang belum pernah kamu kunjungi, mengajaknya untuk melakukan kegiatan yang menjadi hobi kamu berdua, pergi ke tempat favorit kamu, atau bisa juga memberikan jarak waktu (kesempatan) untuk sendiri dulu atau tidak bertemu dengannya, de el el.

Sumber :
http://wolipop.detik.com/read/2013/07/16/184247/2304709/852/rahasia-agar-hubungan-asmara-bisa-awet-hingga-menikah
http://www.andyfebrian.com/tips-agar-tidak-sering-bertengkar-dengan-pacar/

MENJAGA KESEHATAN TULANG




Setiap orang ingin memiliki tulang yang kuat dan sehat. Menjaga kesehatan tulang adalah penting karena tulang merupakan penopang tubuh manusia. Tanpa tulang, pastinya tubuh tidak dapat berdiri tegak.
Semakin kuat tulang, maka Anda akan segar dan bugar sehingga dapat melakukan berbagai aktivitas dengan mudah. Asupan makanan yang tepat disertai aktivitas fisik yang memadai sangat mempengaruhi struktur dan kekuatan tulang kita.

Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan tulang sehat dan kuat:
 1.   Konsumsi Makanan yang mengandung Kalsium dan Vitamin D
Kalsium adalah nutrisi yang paling penting dalam pembentukan tulang, dan vitamin D adalah nutrisi yang paling baik karena membantu tubuh menyerap kalsium. Konsumsi makanan yang mengandung Kalsium dan vitamin D seperti susu, keju, yoghurt, telur, almond, kedelai, ikan tuna, ikan salmon, ikan lele, bayam, sawi, brokoli, pisang, jus jeruk dan sereal dapat mencegah osteoporosis dan penyakit yang berhubungan dengan tulang.

2. Berjemur pada pagi hari
Sumber utama vitamin D yang mudah dan murah ditemukan berasal dari sinar matahari. Hanya dengan 10 menit berjemur diantara jam 7-9 pagi, maka Anda sudah mengurangi risiko patah tulang hingga 30%.

3. Tingkat aktivitas fisik
Cara lain untuk meningkatkan kekuatan tulang dapat dilakukan dengan jalan cepat, naik-turun tangga, berjalan, bersepeda, senam aerobik, latihan beban memakai barbel dan sebagainya. Risiko osteoporosis jauh lebih tinggi menyerang seseorang yang rendah dalam aktivitas fisiknya dibanding mereka yang selalu aktif dalam beraktivitas.

4. Jangan menggunakan sepatu high heel yang berlebihan
Menggunakan sepatu berhak tinggi yang berlebihan dapat menyebabkan cedera kaki dan menyebabkan terjadinya kerapuhan di bagian tulang kaki. Perempuan memiliki risiko yang lebih besar dalam masalah kerapuhan tulang, hal ini disebabkan adanya hormon estrogen pada tubuh wanita, yang menyebabkan kemampuan perempuan untuk mengalami menstruasi, kehamilan, menyusui dan menopause. Pada saat siklus tersebut terjadi, kalsium dalam tubuh perempuan akan hilang dalam jumlah banyak dan menyebabkan tulang mudah keropos lebih cepat.

5. Menjaga berat badan ideal
Berat badan yang terlalu gemuk akan mengganggu kesehatan tulang karena dapat menyebabkan tumpuan yang terlalu berat di bagian betis dan sekitarnya. Untuk itu, Anda perlu menjaga pola makan sehat dan berolahraga secara teratur untuk membuat berat badan tetap proporsional.
Garam, minuman soda, kafein, makanan manis, rokok dan alkohol adalah bahan makanan dan minuman yang tidak baik untuk tulang jika Anda terlalu berlebihan mengonsumsinya.
Memiliki  tulang yang kuat dan sehat merupakan investasi yang penting di kemudian hari. Dengan menjaga kesehatan tulang sejak usia muda, kesehatan tulang lebih terjaga sampai lama. Untuk itu, jagalah kesehatan tulang Anda mulai saat ini.

Program Kalkulator dengan C++



Pada zaman dahulu untuk  menghitung, orang masih  menggunakan    alat  yang    sangat  tradisional  atau  manual seperti  sempoa,  tetapi  di  karenakan  zaman  semakin  berubah  orang-orang  banyak  melakukan inovasi-inovasi  baru   dari  mulai  yang  tadi  yaitu  manual  ,  mekanik  ,  elektrik  dan  sekarang elektronik. Semua itu dilakukan untuk memudahkan semua  orang untuk bekerja terutama dalam hal  menghitung  agar  lebih  mudah. Oleh karena itu sebagai implementasi dari Matakuliah Dasar Pemrograman Komputer dibuat suatu program APLIKASI KALKULATOR PENGHITUNG dari bahasa pemrograman C++ yang dapat menggantikan fungsi dari kalkulator fisik yang dijual dipasaran., dengan kalkulator ini bisa mempermudah seseorang dalam pekerjaannya dengan menggunakan aplikasi - aplikasi  yang  ada  dan  dirancang  sedemikan  rupa  menggunakan  sintax-sintax dalam program sehingga menjadikan kalkulator yang mudah untuk digunakan.

download file wordnya disini :
https://drive.google.com/file/d/0B-aO5UG0U49LNHNrbDVOV0l1N1U/edit?usp=sharing

Manfaat Kulit Manggis untuk Kesehatan


Manfaat Kulit manggis saat ini paling banyak dicari dan digunakan untuk dijadikan obat alternatif berbagai macam penyakit, serta dimanfaatkan dalam urusan kecantikan. Memang ternyata buah manggis yang rasanya enak dan mengandung banyak manfaat, mempunyai fakta kalau kulitnya lah yang mempunyai manfaat lebih.

Kulit Manggis mempunyai kandungan senyawa xanthone yang saat ini banyak dikembangkan dan diproduksi dalam bentuk sirup, yang kemudian terkenal dengan nama sirup xanthone. Sirup ini sangat terkeenal karena mengandung zat antioksidan yang dapat melawan radikal bebas. Beberapa penelitian menunjukkan, senyawa ini memiliki sifat sebagai antidiabetes, antikanker, anti peradangan, antibakteri, antifungi, antiplasmodial, dan meningkatkan kekebalan tubuh.


Manfaat kulit manggis ini dikutip dari detik.com ada sekitar 75 manfaat yang dapat kita peroleh dari kulit manggis, jika kita rutin meminumnya. Asalkan telaten hasil yang maksimal pasti akan kita dapatkan, diantaranya :

Untuk Kesehatan Tubuh menyeluruh :
1. Memperkuat sistem kekebalan.
2. Menyembuhkan peradangan.
3. Memperbaiki komunikasi antar sel.
4. Mengagalkan kerusakan DNA.
5. Alat bantu sistem getah bening.
6. Memelihara optimal fungsi kelenjar gondok.
7. Mengurangi resistensi insulin.
8. Membantu penurunan berat badan.
9. Menyembuhkan kerusakan urat syaraf.
10. Menyeimbangkan sistem kelenjar endokrin.
11. Alat bantu dari sinergi tubuh.
12. Meringankan wasir.
13. Membantu menurunkan kadar gula dalam darah (hypoglycemia).
14. Meringankan penyakit kulit kemerah-merahan/bersisik (psoriasis).
15. Membantu menyembuhkan luka.
16. Meringankan sakit akibat carpal tunnel syndrome (penyakit yang terjadi pada pergelangan tangan serta jari yang disebabkan oleh tekanan yang sering terjadi pada bagian tersebut. Dan biasanya sering diakibatkan karena terlalu sering memakai keyboard dan mouse).
17. Menghilangkan penyakit kulit kering bersisik kronis (neurodermatitis). Kandungan anti peradangan dari manggis dapat mengurangi sisik dan gatal pada penyakit kulit.

Untuk Kesehatan Jantung :
18. Membantu mencegah penyakit jantung.
19. Memperkuat pembuluh darah.
20. Menurunkan kolesterol LDL.
21. Menurunkan tekanan darah tinggi.
22. Membantu mencegah arteriosclorosis.

Kesehatan Pencernaan :
23. Membantu mengatasi penyakit GERD (penyakit kronik yang ditandai dengan mengalirnya asam lambung ke dalam kerongkongan).
24. Membantu menyembuhkan borok/bisul.
25. Meringankan syndrome kelainan usus besar (IBS).
26. Membantu menghentikan diare.
27. Dapat meringankan peradangan usus besar ataupun kecil yang dikenal dengan Crohn`s disease.
28. Bisa mencegah salah satu penyakit radang usus besar (diverticulitis).

Membuat Lebih Awet Muda :
29. Menambah energi, meningkatkan kegembiraan dan menaikkan stamina.
30. Memperlambat proses penuaan.
31. Membantu menghindari penyakit kemerosotan pada otak (dementia & Alzheimer`s).
32. Membantu mencegah batu ginjal.
33. Membantu mencegah penyakit sistem syaraf (parkinson).
34. Meredakan sakit akibat radang sendi.
35. Memperbaiki kerusakan dari penggunaan obat penghilang rasa sakit (NSAID).
36. Alat bantu untuk mata.Kesehatan keluarga :
37. Menurunkan demam.
38. Mengatasi keracunan makanan.
39. Menyembuhkan luka tenggorakan.
40. Membantu menyembuhkan sariawan.
41. Mengatasi sesak nafas.
42. Membantu mengurangi migran (sakit kepala sebelah).
43. Mengurangi sakit gigi.
44. Alat bantu tidur yang alami.
45. Meningkatkan kemampuan untuk mengatasi stess.
46. Meningkatkan mood dan menurunkan depresi.
47. Alat bantu kesehatan otot dan sendi.
48. Menghilangkan jerawat dan cacat pada kulit.
49. Menghilangkan bekas gigitan, terbakar dan keracunan.
50. Meringankan keseleo, ketegangan otot dan sendi.
51. Meringankan sakit perut.
52. Meringankan radang tenggorokan (bronchitis), pembengkakan paru-paru (emphysema), dan radang paru-paru (pneumonia).
53. Bekerja sebagai obat penghilang rasa sesak/mampat pada hidung (decongestant).

Kesehatan Pria :
54. Membantu mencegah kemandulan.
55. Membantu mencegah pembesaran prostat.

Kesehatan Wanita :
56. Meringankan kesulitan buang air kecil.
57. Sebagai obat pencuci perut yang lembut.
58. Meminimalkan gejala sakit sebelum menstruasi (PMS).
59. Meringankan gejala menopause.
60. Menurunkan pembengkakan saat menstruasi.
61. Meringkan sakit pada otot, ligamen, atau tendon (fibromyalgia).
62. Meringankan sakit akibat penyakit menurunnya kepadatan tulang/pengapuran tulang (osteoporosis).

Kesehatan Anak-Anak :
63. Membantu meringkan penyakit asma.
64. Bisa mencegah gangguan hyperaktif dan kurang perhatian (ADHD) dan alergi makanan.
65. Membentuk gigi dan tulang yang lebih kuat.

Mengatasi Penyakit :
66. Mencegah penyakit gusi.
67. Memberantas penyakit TBC.
68. Menurunkan efek samping ketidaktoleranan laktosa.
69. Membantu mencegah disentri.
70. Membantu mencegah penyakit sistem syaraf pusat (multiple sclerosis).
71. Bisa mencegah kanker.
72. Meringankan penyakit inflamasi kronik (peradangan menahun) yang menyerang struktur tulang belakang dan terutama sendi panggul (Ankylosing Spondylitis).
73. Membantu mencegah infeksi paru-paru dan pernafasan kronis (cyctic fibrosis).
74. Mencegah gejala yang berhubungan dengan penyakit lupus.
75. Mengurangi penyakit lemas otot yang parah (Myasthenia Gravis).

Sedangkan cara pengolahan Kulit Manggis atau sirup xanthone secara sederhana adalah sebagai berikut : Cuci bersih kulit buah, kemudian potong kulit 2 butir buah. Selanjutnya potongan tersebut direbus dalam 4 gelas air, sehingga tersisa 2 gelas. Air rebusan tersaring itulah yang diminum secara rutin 2 - 3 kali sehari. Untuk cara lain anda bisa baca di Cara Membuat Jus Kulit Manggis.

Sekedar warning saja kalau Kulit Buah Manggis juga mengandung kadar resin, tanin, serat kasar, dan komponen lainnya yang tidak dapat dicerna tubuh pada kadar tinggi. Sehingga kadang muncul kasus akibat mengkonsumsi kulit buah manggis dalam bentuk tepung tanpa perlakuan yang baik, seperti Gangguan pada Kesehatan Ginjal dan usus serta pada organ tubuh lainnya, kalau muncul kasus seperti ini segera hantikan pemakaian dan hubungi dokter. Sebaiknya anda mengkonsumsi sirup xanthone yang sudah jadi dan sudah ada lebel ijin produksi dan disetujui oleh dinas kesehatan. Semoga Manfaat kulit manggis diatas, bisa bermanfaat. Salam sehat selalu.

Analog to Digital Converter (ADC)



Fungsi ADC (Analog to Digital Converter)adalah mengubah (mengkonversi) sinyal analog menjadi sinyal digital.
Blok diagram ADC ditunjukkan pada gambar 7. 1.
Gambar 7.1 Blok diagram ADC
Metode  konversi sinyal analog menjadi digital, dapat diklasifikasikan menjadi dua yaitu flash ADC dan successive approximation
(a) Flash ADC
Flash ADC juga dikenal sebagai parallel A/D Converter sebagai rangkaian ADC yang paling mudah dipelajari. Dibentuk dari sekumpulan komparator yang membandingkan sinyal input dengan tegangan referensi menggunakan op-amp. Resistor yang digunakan disini harus menggunakan resistor bertoleransi tinggi agar lebih akurat. Keluaran output dihubungkan ke input dari sebuah priority encoder, yang akan menghasilkan output biner. Gambar 7.2. adalah contoh rangkaian Flash ADC 3 bit.
Gambar 7.2 Rangkaian flash ADC 3 bit
Prinsip kerja rangkaian flash ADC 3 bit,Vref adalah tegangan stabil yang disediakan oleh regulator tegangan presisi sebagai bagian dari rangkaian converter. Jika input analog melebihi tegangan referensi, output komparator akan menghasilkan kondisi tinggi secara beruntun. Sedangkan priority encoder akan menghasilkan kondisi tinggi secara beruntun. Priority encoder akan membangkitkan bilangan biner berdasarkan input yang diterima.
Rangkaian ADCideal secara unik dapat mereprestasikan seluruh rentang masukan analog tertentu dengan sejumlah kode keluaran digital. Kenyataannya karena sinyal analog besifat kontinu sedangkan sinyal digital bersifat diskrit, maka ada proses kuantisasi yang menimbulkan kekeliruan. Apabila jumlah sinyal diskritnya (yang mewakili rentang masukan analog) ditambah, maka lebar undak (step width) akan semakin kecil dan fungsi transfer akan mendekati garis lurus ideal.
Lebar satu undak (step) didefinisikan sebagai satu LSB (Least Significant Bit) dan unit ini digunakan sebagai unit rujukan konversi. Satu unit LSB itu juga digunakan untuk mengukur resolusi konverter karena dapat menggambarkan jumlah bagian atau unit dalam rentang analog penuh. Gambar 7.3. menunjuk proses konversi rangkaian flash ADC.
Gambar 7.3. Proses konversi rangkaianflash ADC.

Resolusi ADC selalu dinyatakan sebagai jumlah bit dalam sinyal keluaran digitalnya. Misalnya, ADC dengan resolusi n-bit memiliki 2n tingkat undak (step level). Meskipun demikian, karena undak pertama dan undak terakhir hanya setengah dari lebar penuh, maka rentang skala penuh (FSR,
Full Scale Range) dibagi dalam (2n-1) lebar undak.
(b)  Successive approximation ADC
Rangkaian  menggunakan successive approximation ADC proses konversinya menggunakan rangkaian counter yang dikenal sebagai successive-approximation register, yaitu melalui pendekatan berturut-turut untuk mencari nilai yang paling tepat. Disamping menghitung naik deretan data biner, register ini menghitung seluruh nilai bit dimulai dari MSB dan diakhiri LSB.Gambar 7.4. menunjuk contoh rangkaian successive approximation ADC.

        Gambar 7.4.  Contoh rangkaian successive approximation ADC.
Selama proses perhitungan, register akan memonitor output komparator untuk melihat jika hitungan biner kurang atau lebih besar dari input sinyal analog. Perlu diingat bahwa SAR dapat mengeluarkan bilangan biner dalam format serial, sehingga dapat meniadakan penggunaan shift register. Jika diplot, cara kerja SAR dapat digambarkan seperti Gambar 7.5.


Gambar 7.5 Proses konversi rangkaian SAR  ADC.
4.2. Rangkaian  ADC 4 bit
Rangakain ADC 4 bit memiliki 1 input siyal analog dan  4 output sinyal digital. Dalam  contoh rangkaian ini menggunakan 15 komparator IC LM358 untuk kemudian masuk ke IC 74148 yang dikonversi menjadi 6 keluaran output. Dari 6 keluaran output IC 74148 akan masuk ke IC 7408, dimana IC ini adalah IC aktif low, sehingga perlu di invers  dengan IC 7404.

Tabel 7.1 Tabel kebenaran 7404




Gambar 7.6.ADC 4 bit menggunakan komparator

Tabel 7.2 Tabel kebenaran 7408





Tabel 7.3 Tabel kebenaran 74148 27

4.3. Rangkaian  ADC 8 bit

Suatu rangkaian ADC 8 bit memiliki 8 output digital dan memiliki 1 inputan analog. Dalam rangkaian ini menggunakan IC ADC 8 bit yaitu IC 0804. IC ini bisa langsung mengkonversi nilai inputan analog menjadi digital. Dengan masukan tegangan analog maksimal 5 volt.
Contoh IC ADC 8 bit yang mampu menerima 8 input dan banyak digunakan adalah ADC 0808 meskipun lebih mahal dibandingkan ADC 0804. ADC ini selain mampu diprogram untuk mulai konversi melalui pena SC (Start Conversion), mampu juga berjalan dalam mode free running, artinya ia akan konversi terus menerus sinyal input yang masuk dengan cara menghubungkan pena EOC (End Of Conversion) ke SC. Gambar 7.8. menunjukan contoh ADC 8 bit yang menggunakan ADC 0804 dan Gambar 7.9. menunjukan contoh ADC 8 bit yang menggunakan ADC 0808.
Gambar 7.7ADC 8 bit dengan IC ADC 0804


Gambar 7.8ADC 8 bit dengan IC ADC 0808


download PPt ADC pada link berikut :
https://drive.google.com/file/d/0B-aO5UG0U49LckZkZjlXckEySnM/edit?usp=sharing

Baterai Elemen Kering



Dalam listrik , baterai adalah perangkat yang terdiri dari satu atau lebih sel elektrokimia yang mengubah bahan kimia yang tersimpan energi menjadi energi listrik. Sejak penemuan baterai pertama  " tumpukan volta " pada tahun 1800 oleh Alessandro Volta dan terutama sejak secara teknis meningkatkan sel Daniell tahun 1836, baterai telah menjadi sumber daya umum untuk rumah tangga dan aplikasi industri. Menurut perkiraan tahun 2005, industri baterai di seluruh dunia menghasilkan US $ 48 miliar dalam penjualan setiap tahun, dengan pertumbuhan tahunan 6%.
http://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/thumb/2/28/Battery_symbol2.svg/170px-Battery_symbol2.svg.png

Simbol untuk baterai dalam diagram sirkuit . Gambar di atas merupakan gambar skematik dari jenis awal baterai.

A.    Elemen Kering (Baterai)
Elemen kering atau baterai adalah sumber tegangan yang dapat lebih lama mengalirkan arus listrik daripada elemen Volta. Elemen kering dibuat pertama kali pada tahun 1866, kimiawanPerancis oleh George Leclanche.
Untitled.png
Elemen kering ini terdiri atas Zn yang berbentuk bejana dan logam dalam Zn ini dilapisi karbon (batang arang). Karena batang arang memiliki potensial lebih tinggi daripada Zn, maka batang arang sebagai anoda, sedangkan Zn sebagai katoda. Di bagian dalam elemen kering ini terdapat campuran antara salmiak atau amonium klorida (NH4Cl) serbuk arang dan batu kawi atau mangan dioksida (MnO2). Campuran ini berbentuk pasta yang kering. Karena elemen ini menggunakan larutan elektrolit berbentuk pasta yang kering maka disebut elemen kering.
Pada elemen kering, NH4Cl sebagai larutan elektrolit dan MnO2 sebagai depolarisator. Kegunaan dispolarisator yaitu dapat meniadakan polarisasi. Sehingga arus listrik pada elemen kering dapat mengalir lebih lama sebab tidak ada gelembunggelembung gas.
Arus listrik pada baterai mengalir searah dan terjadi bila kutub positif dihubungkan dengan kutub negatif. Oleh sebab itu aliran baterai dinamakan Direct Current (DC). Untuk menambah tegangan listrik baterai dapat disusun secara seri, yaitu disusun berurutan dengan kutub positif-negatif dengan berselang-seling.
Misalnya 3 buah baterai mempunyai tegangan 1,5 volt yangdisusun seri akan mempunyai tegangan 4,5 volt. Susunan seperti ini sering kita jumpai pada alat-alat listrik sederhana seperti senter dan walkman. Adapun pasangan paralel adalah jika masing-masing kutub baterai yang sama saling dihubungkan, tegangan listrik yang didapat bertambah,tetapi arus yang mengalir akan menjadi lebih besar.
Baterai isi ulang Saat ini, pemakaian baterai isi ulang semakin meluas, seiring semakin banyaknya alatkomunikasi dan alat elektronik lainnya yang bersifat portable (mudah dibawa dan dipindah-pindahkan), misalnya komputer laptop, telepon genggam, Personal Digital Assistant (PDA),kamera digital, dan kamera genggam. Umumnya jenis baterai yang digunakan adalah nikel-kadmium (Ni-Cd), yang memakai bahan nikel hidroksida serta kadmium sebagai elektrodanya,dan kalium hidroksida sebagai elektrolit. Akan tetapi, baterai isi ulang juga ada yangmenggunakan bahan litium sebagai elektrodanya, sehingga mempunyai daya tahan yang lama.
B.     Susunan Elemen
Elemen bisa disusun secara seri dan paralel dengan tujuan tertentu. Pemasangan secara parallel diharapkan bisa memperbesar arus yang bisa disediakan sedangkan pemasangan secara seridiharapkan untuk memperbesar tegangan GGL.

1. Elemen Seri
            Pada susunan seri, tegangan yang dihasilkan merupakan jumlah dari tegangan masing-masing. Susunan ini dapat memperbesar tegangan dengan arus kecil.

2. Elemen Paralel
Pada susunan parallel, tegangan yang dihasilkan sama dengan salah satu tegangan masing-masing. Susunan ini dapat memperbesar arus dengan tegangan kecil. Dua buah baterai yang dirangkai parallel,sebuah lampu dan skalar. Beda potensial kedua baterai yang dirangkai paralel adalah 9 V. Jika dirangkaisampai 4 buah baterai maka beda potensialnya tetap yaitu 9 V.


DAFTAR RUJUKAN
L.Shrader, Robert.1991.Komunikasi Elektronika.Jakarta:Erlangga